Pages

Subscribe:

Jumat, 01 Juni 2012

NEGARA-NEGARA YANG MEMILIKI POPULASI MUSLIM TERBESAR

Taukah Anda, negara yang memiliki populasi muslim paling banyak di dunia?? saya coba cari data nya dan alhamdulillah menemukan data yang terpercaya, berikut ini saya coba informasikan 10 negara dengan populasi muslim terbanyak di dunia lengkap dengan jumlah populasi nya

1. Indonesia : 182,570,000 orang
Indonesia merupakan negara Muslim terbesar di seluruh dunia. Meskipun 88% penduduknya beragama Islam, Indonesia bukanlah negara Islam. Muslim di Indonesia juga dikenal dengan sifatnya yang moderat dan toleran. Pada tahun 30 Hijri atau 651 Masehi, hanya berselang sekitar 20 tahun dari wafatnya Rasulullah SAW, Khalifah Utsman ibn Affan RA mengirim delegasi ke Cina untuk memperkenalkan Daulah Islam yang belum lama berdiri. Dalam perjalanan yang memakan waktu empat tahun ini, para utusan Utsman ternyata sempat singgah di Kepulauan Nusantara. Beberapa tahun kemudian, tepatnya tahun 674 M, Dinasti Umayyah telah mendirikan pangkalan dagang di pantai barat Sumatera. Inilah perkenalan pertama penduduk Indonesia dengan Islam. Sejak itu para pelaut dan pedagang Muslim terus berdatangan, abad demi abad. Mereka membeli hasil bumi dari negeri nan hijau ini sambil berdakwah.

2. Pakistan : 134,480,000 orang
Pakistan adalah sebuah negara yang terletak di Asia Selatan. Dengan lebih dari 150 juta penduduk, Nama Pakistan diambil dari awalan daerah Punjab, Afghan, Kashmir, Sind dan Baluchistan. Sedangkan dalam bahasa Persi Pak berarti suci dan Stan bermakna negara sehingga para pendiri Pakistan mengharapkan adanya negara suci menurut ajaran Islam.

3. India : 121,000,000 orang
Islam adalah agama yang kedua terbesar kedua setelah agama Hindu (80.5%). Ada sekitar 174 juta Muslim, 16.4% dari jumlah penduduk. Sejak pengenalannya ke India, Islam telah membuat penyumbangan keagamaan, kesenian, falsafah, kebudayaan, kemasyarakatan dan politik kepada sejarah, warisan dan kehidupan India.

4. Bangladesh : 114,080,000 orang
Islam adalah agama terbesar Bangladesh, yang muslim penduduk lebih dari 130 juta dan merupakan hampir 88% dari total jumlah penduduk, berdasarkan sensus 2001. Islam datang ke wilayah Bengal sejak abad ke-13, terutama oleh kedatangan para pedagang Arab, Persia Saints dan penaklukan daerahl Salah satu yang terkenal adalah suci Islam, Shah Jalal.

5. Turki : 65,510,000 orang
Daerah yang terdiri dari Turki moden mempunyai tradisi Islam yang lama dan kaya melatar belakang ke zaman permulaan Seljuk dan Empayar Uthmaniyyah. Orang Turki secara kebudayaan dan sejarah adalah umat Islam.

6. Iran : 62,430,000 orang
Sejarah awal Iran meliputi negara Iran dan juga negara-negara tetangganya yang mempunyai persamaan dalam kebudayaan dan bahasa. Ketika itu, negara-negara ini diperintah oleh kekaisaran-kekaisaran seperti Media dan Akhemenid. Sassania adalah kekaisaran Persia terakhir sebelum kedatangan Islam. Kemudian Persia bergabung menjadi sebagian khilafah Islam awal.

7. Mesir : 58,630,000 orang
Islam menyentuh wilayah Mesir pada 628 Masehi. Ketika itu Rasulullah mengirim surat pada Gubernur Mukaukis -yang berada di bawah kekuasaan Romawi-mengajak masuk Islam. Rasul bahkan menikahi gadis Mesir, Maria. Pada 639 Masehi, ketika Islam di bawah kepemimpinan Umar bin Khattab, 3000 pasukan Amru bin Ash memasuki Mesir dan kemudian diperkuat pasukan Zubair bin Awwam berkekuatan 4000 orang. Mukaukis didukung gereja Kopti menandatangani perjanjian damai. Sejak itu, Mesir menjadi wilayah kekuasaan pihak Islam. Di masa kekuasaan Keluarga Umayah, dan kemudian Abbasiyah, Mesir menjadi salah satu provinsi seperti semula. Khalifah Muiz membangun Masjid Besar Al-Azhar (dari “Al-Zahra”, nama panggilan Fatimah) yang dirampungkan pada 17 Ramadhan 359 Hijriah, 970 Masehi. Inilah yang kemudian bekembang menjadi Universitas Al-Azhar sekarang, yang juga merupakan universitas tertua di dunia saat ini.

8. Nigeria : 53,000,000 orang
Islam dianut oleh 50% dari total penduduk Nigeria, Penyebaran Islam di Nigeria dibagi dalam tiga periode, yaitu periode Trans Sahara dan Afrika Utara, periode Atlantik dan periode kemerdekaan. di samping melakukan perdagangan, para pedagang Muslim juga memperkenalkan misi utama ajaran Islam, yaitu mengembangkan perdamaian, keadilan dan kesejahteraan.

9. Algeria (Al-Jazair) : 30,530,000 orang
Islam pertama kali dibawa ke Aljazair oleh Bani Umayyah setelah invasi dinasti dari Uqba bin Nafi, dalam berlarut-larut proses penaklukan dan konversi yang membentang 670-711. Namun, seperti di Timur Tengah itu sendiri, mereka berusaha untuk menggabungkan baru mereka Islam dengan perlawanan terhadap aturan luar negeri kekhalifahan - sebuah ceruk yang Khawarij dan Syiah "ajaran sesat" diisi dengan sempurna.

10. Maroko : 28,780,000 orang
Maroko modern pada abad ke-7 M merupakan sebuah wilayah Barbar yang dipengaruhi Arab. Bangsa Arab yang datang ke Maroko membawa adat, kebudayaan dan ajaran Islam. Sejak itu, bangsa Barbar pun banyak yang memeluk ajaran Islam.

KESALAHAN PERSEPSI DUNIA TENTANG ISLAM

Prakata Roger Du Pasquier pengarang buku “Unveilling Islam

“Pihak Barat, apakah itu Kristen atau bukan, tidak pernah mengenal Islam dengan sebenar-benarnya. Sejak pihak barat mulai melihat eksistensi Islam di panggung dunia, pihak barat tidak pernah berhenti untuk terus mencerca dan memfitnah Islam dalam rangka menjustifikasi ambisi mereka untuk memerangi Islam. Sikap pihak Barat ini yang penuh kontradiksi dan kontroversial telah membudaya sekian lama dalam benak pihak Barat sejak diwariskannya  oleh orang-orang Eropa dulu kala.
Bahkan hingga hari ini, banyak dari orang-orang barat hanya memandang sangat sempit tentang citra Islam yang tidak lebih dari tiga hal tabu: Fanatisme, Fatalisme dan Poligami.
Tentu saja, di luar sana masih terdapat opini-opini yang berkembang di publik tentang Islam yang tidak terlalu melenceng dari bentuk ajaran Islam sebenarnya; Masih banyak pula yang berpandangan bagus yang tahu secara signifikan makna dari kata “Islam” tidak lain adalah “penyerahan diri kepada Tuhan”.
Salah satu gejala dari ketidaktahuan ini di antaranya adalah faktanya imajinasi dari kebanyakan orang Eropa menganggap “Allah” hanya dinisbatkan sebagai dewa orang Islam bukan Tuhan yang dimaksud oleh umat Kristiani dan Yahudi; Kebanyakan dari mereka terkejut setelah mendapat penjelasan bahwa “Allah” berarti “Tuhan/God”, dan bahkan kalangan Arab Kristiani sendiri tidak punya istilah lain untuk menyebut Tuhan melainkan dengan sebutan “Allah”.
1. ISLAM = “TERORIS”

Inilah kesalahpahaman terbesar yang pernah ada dalam pihak barat tentang Islam, memberikan gambaran yang tidak adil dengan menstereotipe Islam dan ikut membentuk menjadi gambaran publik umum mengikuti gambaran keliru yang diberikan media. Apakah setiap orang dari mereka diingatkan kembali bagaimana ketika sekelompok tertentu yang menyerang kelompok lainnya kemudian mereka melabelkannya sebagai “penjahat kriminal”, tetapi kemudian berbeda perlakuannya terhadap Muslim saat mereka menyerang seseorang kemudian mereka sekonyong-konyong melabelkannya sebagai “teroris”.
Banyak dari diktator politik dan pejabat ataupun kelompok ekstrimis yang mengeksploitasi kata “Islam” sebagai objek strategi untuk meraih perhatian masal, menggalang kekuatan dan memperluas pendukung yang mana kebanyakan dari mereka pada akhirnya mengarahkannya pada praktik menentang kebenaran hakiki dari Islam.  Pihak media juga ikut berperan khususnya saat menggambarkan Islam sebagai sebuah budaya atau kelompok yang bila siapapun terlibat di dalamnya akan terlahir sebagai teroris dan menjadi bagian dari agenda hidup seterusnya.
Terdapat banyak ayat-ayat di dalam Quran yang menentang perilaku terorisme. Beberapa di antaranya menyatakan “Dan perangilah di jalan Allah orang-orang yang memerangi kamu, (tetapi) janganlah kamu melampaui batas, karena sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang melampaui batas” (Q.S. Al-Baqarah 2:190) Pada dasarnya ini bermakna larangan untuk memerangi kecuali sebagai pembelaan diri dan jikalau terpaksa terjadi, tetap saja di bawah koridor pertahanan diri.  Dalam ayat lainnya dinyatakan “Dan jika mereka condong kepada perdamaian, maka condonglah kepadanya dan bertawakkallah kepada Allah. Sesungguhnya Dialah Yang Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui” (Q.S. Al-Anfaal 8:61, An-Nisaa’ 4:90) yang berarti tidak boleh menyerang seseorang tanpa alasan kuat atau seseorang yang tidak bersalah.  Tidak terdapat satu pun dalam Islam, baik yang tertera dalam Quran atau yang disampaikan oleh Muhammad, yang menyerukan untuk membunuh orang yang tidak bersalah.  Foto di atas adalah sebuah konferensi muslim menentang terorisme.
2. ISLAM DISEBARKAN DENGAN “PEDANG”

Seorang sejarawan, De lacey O’Leary, menyatakan “Pada akhirnya sejarahlah yang membuat semuanya jelas, bahwa mitos yang mengatakan fanatisme muslim telah menyapu dataran dunia dan pemaksaan untuk masuk Islam di bawah ancaman pedang kepada mereka yang dikuasai muslim, adalah mitos fantastis sesat yang menjadi kesalahan terbesar pihak barat yang pernah diungkapkan oleh para sejarawan
Tidak ada satu catatan pun dalam sejarah yang memperlihatkan penduduk atau orang-orang yang dipaksa masuk Islam dengan ancaman pedang. Ketika Islam menyebar ke berbagai negara, muslim justru mempersilahkan kalangan non muslim untuk mendirikan gereja dan synagogue  di wilayah tempat muslim memerintah dan akibat dari perlakuan baik seperti itulah justru mereka dengan kesadaran sendiri masuk Islam.
Hal lainnya yang juga penting untuk disimak, yaitu ketika bangsa Mongol menginvasi dan kemudian menjajah sebagian besar kekaisaran Islam, pada akhirnya justru bangsa Mongol memutuskan untuk mengadopsi Islam bahkan ada pula yang masuk Islam daripada memusnahkannya.
3. WANITA TIDAK HAK DALAM ISLAM

Wanita Muslim yang berkerudung dari kepala hingga ke ujung kaki, dipersepsikan sebagai ketidakadilan bagi kaum wanita atau sebagai penjara untuk beraktifitas di luar. Hal ini telah menjadi gambaran yang telah melekat saat ditanya persepsi mereka tentang perlakuan Islam terhadap kaum wanita. Dan ketika mendengar ada sebuah negara yang mayoritas Muslim menerapkan peraturan keras yang mendiskriminasi wanita itu bukanlah gambaran aktualisasi dari hukum Islam yang sebenarnya.
Banyak dari negara-negara tersebut pada faktanya mempunyai kultur budaya yang bertentangan dengan apa yang diajarkan Islam sebenarnya. Perlu digarisbawahi, jauh sebelum kedatangan Islam, kaum wanita di Arab diperlakukan secara tidak manusiawi tidak ubahnya dijadikan sebagai pemuas syahwat belaka dan tidak punya kebebasan sama sekali. Bahkan kelahiran bayi perempuan dalam sebuah keluarga dianggap sebagai sebuah aib memalukan dan hal ini mendorong praktik pembunuhan bayi perempuan yang tidak terkendali.
Ketika Islam mulai datang ke tanah Arab, sebuah ayat dalam Quran mengutuk keras perbuatan membunuh bayi perempuan. Islam telah banyak mengembalikan hak-hak asasi wanita kepada tempatnya yang benar dan Muhammad bahkan dilaporkan pernah berkata bahwa “Wanita adalah bagian kembaran dari laki-laki
Seorang wanita Muslim punya hak untuk menolak dan menerima pinangan dan punya hak untuk menuntut hak cerai. Tidak ada dalam Islam yang melarang wanita untuk keluar dari rumah dan berkendara di luar. Demikian juga dalam hal pendidikan, Islam telah mewajibkan wanita Muslim untuk mencari ilmu pengetahuan dan bisa menjadi dosa apabila ia menolak seruan tersebut.
4. MUSLIM ITU KEJAM DAN BARBAR DALAM PERANG

Sungguh jelas yang terjadi justru kebalikannya, ketika muslim diperintahkan untuk berperang, terdapat sepuluh peraturan yang harus ditaati oleh setiap tentara muslim:
  1. Tidak boleh berkhianat

  2. Tidak boleh menyimpang dari jalan yang benar

  3. Tidak boleh memutilasi tubuh jenazah musuh

  4. Tidak boleh membunuh anak-anak

  5. Tidak boleh membunuh wanita

  6. Tidak boleh membunuh laki-laki lanjut usia

  7. Tidak boleh menebang dan membakar pepohonan

  8. Tidak boleh menghancurkan bangunan

  9. Tidak boleh menghancurkan ladang pertanian musuh terkecuali bila digunakan untuk makanan prajurit

  10. Tidak boleh mengganggu orang-orang yang mengabdikan diri pada biara atau kuil (biarawan)
Selama Perang Salib, ketika Saladin mengalahkan pasukan Salib, Saladin merawat prajurit Salib yang tertawan, menghormati mereka yang kalah dan memberikan mereka suplai makanan, dan selama Perang Salib Ketiga, ketika musuh nomor satu Saladin, yaitu King Richard jatuh sakit, Saladin menghiburnya dengan menghadiahkan buah-buahan dan beberapa kuda.
5. MUHAMMAD ADALAH PEDOFILIA

Sekalipun dalam sejarah memang benar Muhammad menikahi seorang gadis yang berumur 9 tahun, namun bukan berarti Muhammad harus dituduh sebagai pelaku pedofilia.
Secara sejarah, definisi umur seorang gadis yang layak untuk dinikahi diukur dari kapan ia mencapai masa pubertas. Hal ini sebenarnya termaktub pula sejak lama di dalam Injil, dan bahkan masih diakui dan diterapkan hingga saat ini dalam mendeterminasi umur pernikahan yang layak bagi seorang gadis  di mana pun di belahan dunia ini. Hal ini sudha menjadi bagian dari sebuah norma dan bukanlah Islam yang pertama kali mengaplikasikannya atau yang mulai menerapkannya, agama lainnya sudah lebih dulu menerapkannya.
Gadis yang Muhammad nikahi telah mencapai masa pubertas 3 tahun sebelum peristiwa pernikahannya dengan Muhammad. Siapa saja yang telah mencapai masa pubertas, wanita atau laki-laki, berarti ia telah masuk secara sah dikenai peraturan-peraturan yang berlaku dalam hukum Islam.
Pada titik ini, mereka sudah diperbolehkan untuk mengambil keputusan mereka sendiri dan bertanggung jawab sepenuhnya atas perbuatan yang mereka lakukan. Disebutkan pula dalam Islam bahwa telah melanggar aturan Islam atau tidak syah bila memaksakan seseorang untuk menikahi orang yang tidak disukainya.
Tidak ada indikasi bahwa masyarakat Muhammad di masa tersebut melarang atau mengecam hak untuk menikahi gadis muda. Justru kebalikannya, pernikahan Muhammad tersebut saat itu diterima dan disambut baik oleh keluarga gadis tersebut dan komunitas masyarakat sekitarnya.
6. JIHAD = “BERPERANG ATAS NAMA TUHAN”

Arti sebenarnya dari kata “Jihad” dalam bahasa Arab adalah “berjuang keras” atau “perjuangan sungguh-sungguh”. Dalam Islam, kata jihad digunakan untuk mendeskripsikannya sebagai pengabdian bersungguh-sungguh menuju jalan Tuhan.
Terdapat banyak bentuk aplikasi dari jihad, tetapi Islam menyebutkan jihad terpenting adalah “Jihad al-Nafs” (jihad melawan hawa nafsu), “jihad bil-lisan” (jihad untuk berani menyuarakan kebenaran), “jihad bil yad” (jihad dengan aksi), dan “Jihad bis saif” (jihad dengan pedang).
Setiap bentuk jihad punya kedudukan yang berbeda dan pernah dilaporkan bahwa saat Muhammad kembali dari sebuah peperangan, ia berkata “Kita telah kembali dari jihad kecil (jihad perang fisik) menuju jihad besar (perjuangan melawan hawa nafsu)” Hal ini bermakna bahwa perjuangan seorang Muslim dalam melawan hawa nafsunya sendiri adalah lebih penting ketimbang jihad pergi ke medan perang.
Kesalahan persepsi lainnya adalah dalam mengasumsikan hanya seseorang yang mati dalam perang saja yang berhak disebut sebagai mati jihad. Anggapan ini keliru, dalam kenyataannya, Islam memberikan referensi bahwa siapapun yang menjalankan aktifitasnya untuk mengabdi kepada Tuhan, kemudian ia mati, maka ia dinilai sebagai mati dalam jihad di jalan Tuhan.
Barang siapa yang mati saat menunaikan ibadah haji di Mekah, seorang wanita yang mati saat melahirkan, atau saat seseorang yang mati dalam tabrakan mobil saat hendak menuju Masjid, dianggap sebagai mati dalam jihad di jalan Tuhan (martyrs).
7. ISLAM TIDAK TOLERAN DENGAN AGAMA LAIN

Bunuh orang kafir (Kill the Infidel)” adalah sebuah doktrinasi yang dipercaya oleh banyak orang sebagai ideologi Muslim yang harus ditegakkan dalam menghadapi kalangan non Muslim. Ini sama sekali bukanlah refleksi hukum Islam.
Islam menghormati dan memberikan kebebasan dalam beragama kepada non Islam. Quran menyatakan “Allah tidak melarang kamu untuk berbuat baik dan berlaku adil terhadap orang-orang yang tiada memerangimu karena agama dan tidak (pula) mengusir kamu dari negerimu. Sesungguhnya Allah menyukai orang-orang yang berlaku adil” (Q.S. Al-Mumtahanah 60:8)
Terdapat banyak catatan sejarah yang membuktikan toleransi Islam terhadap agama lain. Salah satunya adalah ketika Kalifah Umar menjadi penguasa Jerusalem dari 634-644 M. Umar menjamin kebebasan kepada semua komunitas agama yang ada di kota itu dan seraya berkata menjamin keamanan mereka dan menjamin tempat ibadah mereka tidak akan diambil alih oleh pihak Muslim. Umar pun sempat mendirikan balai pengadilan yang diperuntukkan khusus bagi kalangan non Muslim. Setiap kali Umar hendak mengunjungi tempat suci agama, Umar selalu meminta Sophronius (gambar di atas), yaitu seorang Christian Patriarch  Jerusalem untuk mendampinginya.
8. ANAK-ANAK TIDAK PUNYA HAK DALAM ISLAM

Anak-anak, berdasarkan hukum Islam, punya beberapa hak bervariasi. Salah satunya adalah hak dilindungi, diasuh dan mendapat pendidikan. Islam sangat menganjurkan untuk mendidik anak-anak dengan baik karena merupakan kewajiban orang tua untuk membesarkan anak-anak mereka menjadi orang yang bermorak dan beretika baik.
Anak-anak pun harus diperlakukan secara adil. Ketika hendak memberikan sebuah hadiah atau nafkah, nilainya harus sama rata tidak boleh berbeda antara satu anak dengan anak lainnya dan tidak boleh mengistimewakan salah satu daripada yang lainnya.
Islam pun mengijinkan anak-anak untuk memperoleh sebagian warisan atau kekayaan orang tuanya dalam rangka untuk menopang hidup mereka sendiri bilamana orang tua mereka menolak untuk menafkahi biaya hidup mereka.
Islam pun melarang untuk memukul anak kecil khususnya didaerah wajahnya dan melarang untuk memukul dengan benda yang lebih besar dari sebuah pensil.
9. MUSLIM MEMBENCI JESUS

Terdapat beberapa kesamaan referensi sejarah antara Islam dan Kristiani. Banyak orang yang terkejut kagum saat baru mengetahui bahwa sebenarnya dalam kepercayaan Islam, Jesus adalah salah satu dari Nabi Terbesar Tuhan.
Belumlah dikatakan menjadi Muslim bila belum mempercayai bahwa Jesus dilahirkan dari seorang wanita yang masih perawan dan Jesus dianugerahi dengan banyak mujizat dari Tuhan.
Jesus disebutkan beberapa kali dalam beberapa ayat Quran dan Jesus dijadikan sebagai contoh ahlak dan karakter yang baik.
Satu hal yang tidak bisa diterima oleh Islam adalah mengakui Jesus sebagai Anak Tuhan atau sebagai Tuhan.
Gambar di atas adalah ilustrasi yang menggambarkan sosok Jesus di Pengadilan Akhirat dalam kepercayaan Islam.
10. MUSLIM ADALAH “ARAB”

Gambaran umum dari seorang muslim biasanya bersorban gelap ala Arab dengan janggut yang panjang.
Gambaran seperti ini sebenarnya gambaran dari bagian minoritas dari total komunitas Muslim di dunia. Bangsa Arab hanya 15% dari total populasi Muslim dunia. Faktanya, bangsa Timur Tengah berada di urutan ketiga setelah bangsa Afrika sebesar 27% dari total populasi Muslim dunia, sedangkan peringkat pertama diduduki oleh bangsa Asia Timur sebesar 69%.
Kesalahpahaman lainnya yang berkaitan adalah menganggap semua orang Arab adalah Muslim.
Sekalipun mayoritas orang Arab adalah Muslim (75%), masih terdapat orang-orang Arab yang memeluk agama Kristiani dan Yahudi.
Tulisan ini merupakan kompilasi dari buku “Unveiling Islam” karya Roger Du Pasquier dan dapat dilihat pula melalui artikel “Top 10 Misconceptions About Islam” di listverse.com

10 KERUSUHAN YANG PALING PARAH..

berikut adalah kerusuhan yang paling parah di dunia sepanjang masa....

10. Soweto uprising – 600 tewas

Pemberontakan Soweto dimulai pada tanggal 16 Juni 1976 di Soweto. ini dikarenakan pemerintahan saat itu, yang memilih kasih terhadap kulit hitam dan kulit putih. Kulit hitam harus membayar jika ingin bersekolah, membayar pajak dengan lebih, dan segalanya yang merugikan pihak Kulit hitam. mereka pun memilih bentrok dengan pihak berwenang

9. 1977 Egyptian Bread Riots – 800 tewas

Dari 18-19 Januari orang-orang kelas bawah mesir menguasai sebagian kota Mesir dan berdemo atas kebijakan presiden nya yaitu Anwar Elsadat. Kebijakan ini bertentangan terhadap presiden lama yaitu Gamal Abdel Nasser yang merugikan rakyat.

8. Bombay Riots 1992-1993– 900 tewas

Dari Desember 1992 sampai Januari 1993 kerusuhan di Bombay menelan banyak korban dari pihak Muslim maupun Hindu. Kerusuhan ini dipicu oleh pembongkara masjid Babri yang berada di Ayodhya. Apalagi ditambah ketidakpercayaan masyarakat Muslim akan pemerintah yang akan melindungi masjid tersebut.

7. Bloody Sunday 1905. 1,000 tewas

Mungkin ini yang paling dikenang. Dimulai pada hari minggu, ribuan warga Rusia dengan damai berdemo ingin memberi petisi kepada Tsar Nicolas II. Tetapi tiba-tiba agen rahasia tsar menembaki para demonstran tersebut.

6. Copper Riot 1662. 1,000 tewas

Lagi-lagi Rusia. Copper Riot 1662 dimulai pada tanggal 25 Juli di Moskow. Kerusuhan ini disebabkan karena perang antar Rusia dengan Swedia dan Polandia, yang menyebabkan kerugian besar pada Rusia. Ini berdampak pada pajak yang melambung tinggi. kerugian ini juga membuat pemerintah memalsukan uang perak dengan uang tembaga.

5. Romanian Revolution of 1989. 1,104 tewas

Kerusuhan ini dikarenakan warga Roma tidak suka terhadap beberapa hal, diantaranya Nicolae Ceau. Pemerintahnya ingin segera menghapus semua utang negara. mengekspor semua barang dan menukarnya dengan mata uang Internasional, jika itu terjadi maka akan membuat warganya semakin miskin, kekurangan bahan bahan kebutuhan umum.

4. First Intifada 1987-1993. 2,326 tewas
Meskipun banyak Intifada(Arab: kenerdekaan), tetepi Intifada yang pertama ini yang sangat mengerikan. Ini merupakan awal dari pertikaian Palestina dan Israel

3. Direct Action Day 1946. 4,000 tewas

Kerusuhan ini adalah pertikaian Islam dan Hindu terbesar dalam sejarah. Kerusuhan ini biasa disebut Great Calcutta Killing. terjadi pada tanggal 16 Agustus 1946, dan berakhir dengan 4.000 orang tewas dan hampir 10.000 orang kehilangan tempat tinggal. Kerusuhan terjadi di tempat yang sekarang dikenal sebagai Kolkata, sebuah kota di provinsi Benggala di British India, yang saat itu dikenal sebagai Kalkuta. Dan lagi lagi disababkan oleh kebijakan pemerintah yang tidak menguntungkan suatu pihak.

2. Arab revolt in Palestine 1936–1939. 5,600 tewas

Setiap orang yang mengambil serta dalam kerusuhan itu pasti mamprotes 2 hal, yaitu imigrasi besar besaran yahudi ke Palestina dan melawan pemerintahan kolonial Inggris.kerusuhan berubah menjadi kekerasan dan ribuan orang dibunuh. Dikatakan bahwa saat kerusuhan sekitar 10% dari populasi Palestina laki-laki antara usia 20-60 dibunuh, dipenjarakan, diasingkan, atau terluka. Namun, pada akhirnya, kerusuhan ini akan terbukti cukup berhasil.

1. Nika Riots. 30,000 tewas

Ini merupakan kasus kerusuhan terparah dalam sejarah. Ini terjadi di kota Konstantinopel. disebabkan karena penuduhan pembunuhan. Separuh lebih kota hangus terbakar.

MASJID-MASJID YANG MEMILIKI ARSITEKTUR YANG UNIK

kita tau di indonesia ini banyak sekali masjid-masjid yang berdiri tegak dan sangat kokoh nah dari beribu-ribu masjid yang ada di indonesia beberapanya ada yang memiliki desain dan arsitektur yang unik dan menarik mau tau masjid apa sajakah itu?

check this out...

Masjid An Nurumi
Masjid An Nurumi merupakan masjid kecil di tepi jalan Jogja-Solo dengan arsitektur cukup unik. Kubah atapnya mirip bangunan di Moscow, Russia. Kubahnya berbentuk aneh dan berwarna-warni. Mesjid ini dikenal juga dengan nama Masjid Kremlin. Ada juga yang menjuluki Masjid Permen, sebab kubahnya warna-warni mirip permen lolipop.

Masjid Bawah Tanah Tamansari

Masjid Taman sari terletak di bawah tanah kompleks Taman Sari Jogjakarta. Masjid Tamansari dibangun pada paruh pertama abad lalu. Masjid ini memiliki arsitektur yang unik. Masjid bawah tanah ini terdiri atas dua lantai berbentuk bulat dengan rongga- rongga jendela di bagian luarnya. Lantai bawah dipakai untuk jamaah wanita, lantai atas untuk jamaah pria. Tangga dari lantai bawah menuju ke lantai atas terletak di tengah-tengah lingkaran. Selain itu terdapat sebuah kolam kecil berbentuk bulat di tengah masjid serta tangga yang melintang di atasnya.

Masjid Cipari

Masjid Cipari atau A-Syuro, adalah salah satu masjid tertua di Garut, Jawa Barat. Bentuk bangunan mesjid ini cukup unik karena mirip bangunan gereja dengan bentuk bangunannya yang memanjang dengan pintu utama persis ditengah-tengah nampak muka bangunan, juga keberadaan menaranya yang terletak di ujung bangunan persis diatas pintu utama. Masjid Cipari ini juga memiliki sejarah perjuangan, karena dahulu digunakan sebagai basis perjuangan rakyat dan tentara.

Masjid Menara Kudus

Masjid Menara Kudus disebut juga sebagai mesjid Al Aqsa dan Mesjid Al Manar adalah mesjid yang dibangun oleh Sunan Kudus. Keunikan dari bangunan masjid ini adalah menara berbentuk candi bercorak Hindu Majapahit. Bentuk arsitekturalnya yang sangat khas untuk sebuah menara masjid itulah yang menjadikannya begitu mempesona. Keunikan lainnya, mesjid ini dibangun dengan menggunakan batu dari Baitul Maqdis dari Palestina sebagai batu pertama. Mesjid ini terletak di kabupaten Kudus, Jawa Tengah.

Masjid Muhammad Cheng Ho

Masjid Muhammad Cheng Ho berada di Jalan Gading, Kota Surabaya. Mesjid ini tercatat di Museum Rekor Indonesia (MURI) sebagai salah satu masjid terunik. Bangunan mesjid ini tidak berbentuk seperti mesjid pada umumnya karena dibuat dengan arsitektur khas Tiongkok. Bentuk bangunan ini mirip Masjid Niu Jie di Beijing yang berusia lebih dari 100 tahun.

Masjid Perahu

Masjid yang terletak di sebuah gang kecil yang terapit oleh Apartemen Casablanca, Jakarta ini aslinya bernama Al Munada Darrusalam. Mesjid ini lebih dikenal sebagai masjid perahu karena di samping masjid itu terdapat bangunan beton yang menggambarkan sebuah perahu raksasa. Bangunan berbentuk perahu tersebut difungsikan sebagai tempat wudhu untuk kaum muslimat, sementara untuk kaum muslimin berada pada sisi yang berbeda. Suatu keunikan yang tak dimiliki oleh masjid-masjid lainnya.

Masjid Pintu Seribu

Masjid Nurul Yakin atau lebih dikenal dengan sebutan masjid Sewu (seribu) memiliki keunikan tersendiri dibandingkan dengan masjid lainnya karena mesjid ini memiliki seribu pintu. Masjid seribu ini menjadi salah satu tempat paling menarik bagi wisatawan. Tak hanya wisatawan lokal tapi wisatawan asing. Mesjid ini terletak di Kp.Bayur Tangerang.

TOLONG BERI KOMENTARMU TENTANG POST INI

TEMPAT-TEMPAT YANG DIANGGAP ANGKER DI INDONESIA

        Indonesia adalah salah satu negara yang sangat unik dan indah, akan tetapi di indonesia juga banyak menyimpan misteri-misteri yang masih misterius serta banyak terdapat tempat-tempat yang di anggap angker dan cukup membuat bulu kuduk kita berdiri merinding
        Nah kali ini saya akan memberi tahu tempat-tempat yang cuku menyeramkan dan angker di indonesia check this out....

1. SAMUDRA BEACH PELABUHAN RATU
 
 
 
 
2. LAWANG SEWU - SEMARANG
 
 
 
 
3. RUMAH SAKIT CIPTO MANGUNKUSUMO
 
 
 
 
4. JEMBATAN ANCOL
 
 
 
 
5. TPU JERUK PURUT
 
 
 
 
6. KOTA TUA - JAKARTA
 
 
 
 
7. KAMAR 308 HOTEL SAMUDRA BEACH, PANTAI PARANGTRITIS - YOGYAKARTA
 
 
 
 
8. GOA JEPANG - LEMBANG, BANDUNG
 
 
 
 
9. RUMAH KI JOKO BODO
 
 
 
 
10. GUDANG GERBONG KERETA MANGGARAI